Blog ViaPayPal
  • Jasa Top Up Saldo PayPal
  • Jasa Bayar Online
  • Testimoni
  • Beranda
  • PayPal
  • Tutorial
  • Bisnis
  • e-Commerce
  • VCC
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Blog ViaPayPal
  • Beranda
  • PayPal
  • Tutorial
  • Bisnis
  • e-Commerce
  • VCC
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Blog ViaPayPal
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil

Blog › Panduan › Cara Belanja di Banggood

Cara Belanja di Banggood

oleh ViaPayPal.id
di e-Commerce, Panduan
Cara Belanja di Banggood Indonesia & Cara Bayarnya
190
BAGIKAN
1.5k
DIBACA
Bagikan ke FacebookBaigikan ke Twitter

Ingin belanja produk impor di luar negeri tanpa ribet? Banggood bisa menjadi pilihan tepat untuk Anda! Platform e-commerce asal Tiongkok ini menawarkan berbagai produk, mulai dari elektronik hingga aksesoris unik dengan harga yang cukup murah.

Namun, bagi pemula, proses belanja di Banggood mungkin tampak sedikit membingungkan, terutama dalam hal memilih metode pembayaran dan memastikan barang sampai dengan aman.

Artikel ini hadir untuk memberikan panduan lengkap cara belanja di Banggood dan cara pembayaran di Banggood dengan langkah-langkah mudah dan jelas.

Dengan mengikuti panduan ini, Anda akan memahami proses dari awal hingga akhir, termasuk tips menghindari biaya tambahan seperti bea cukai dan pajak.

Daftar Isi Artikel

  • Apa Itu Banggood?
  • Cara Belanja di Banggood dan Cara Bayar
  • 1. Membuat Akun Banggood
  • 2. Mencari dan Memilih Produk
  • 3. Menentukan Metode Pengiriman
  • 4. Menambah Produk ke Keranjang
  • 5. Isi alamat Pengiriman
  • 6. Pilih metode Pembayaran
  • 7. Cara Pembayaran dengan Online Payment
  • Cara Bayar dengan PayPal
  • Cara Bayar melalui Transfer Bank atau Alfamart
  • Cara Bayar via Kartu Kredit
  • 8. Konfirmasi Pembayaran
  • Keunggulan Belanja di Banggood
  • 1. Dikelola Langsung oleh Tim Banggood
  • 2. Layanan Pelanggan yang Cepat Tanggap
  • 3. Pajak Ditanggung Banggood
  • 4. Pengiriman Sistem Direct-Mail
  • 5. Tersedia Metode COD
  • 6. Proses Pengiriman Cepat
  • Tips Belanja Aman dan Hemat di Banggood
  • Kesimpulan

Apa Itu Banggood?

Banggood adalah platform e-commerce populer asal Tiongkok yang menawarkan beragam produk elektronik, fashion, aksesori, hingga perlengkapan rumah tangga.

Banggood menjadi pilihan bagi banyak konsumen karena produk berkualitas dengan harga yang kompetitif, terutama bagi mereka yang mencari barang-barang unik yang sulit ditemukan di Indonesia.

Cara Belanja di Banggood dan Cara Bayar

Berikut langkah-langkah mudah cara beli dan belanja di Banggood.

1. Membuat Akun Banggood

Membuat Akun Banggood

Langkah pertama adalah membuat akun di platform Banggood. Ini diperlukan agar Anda bisa melacak pesanan dan memanfaatkan promo spesial untuk pengguna terdaftar.

  1. Kunjungi situs resmi Banggood melaui browser atau aplikasi Banggood di hp Android atau iPhone Anda.
  2. Klik tombol “Sign Up” atau “Register” di pojok kanan atas.
  3. Isi data yang diperlukan, seperti email dan password.
  4. Verifikasi akun melalui email yang dikirimkan oleh Banggood.

2. Mencari dan Memilih Produk

Mencari dan Memilih Produk di Banggood

Setelah akun Anda aktif, saatnya memilih produk yang ingin Anda beli. Untuk menemukan barang yang sesuai, Anda bisa menggunakan fitur pencarian atau menelusuri kategori produk.

  1. Ketik nama produk yang diinginkan pada kolom pencarian. Contoh: “smartphone case” atau “earphone”.
  2. Filter produk berdasarkan harga, rating, atau popularitas.
  3. Cek deskripsi produk, spesifikasi, dan ulasan dari pembeli lain agar Anda tahu kualitas produk tersebut.
  4. Jika ada kode kupon atau diskon, pastikan untuk memanfaatkannya sebelum melakukan checkout.

3. Menentukan Metode Pengiriman

Menentukan Metode Pengiriman

Dalam belanja di Banggood, Anda memiliki beberapa pilihan metode pengiriman yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran. Berikut ini adalah opsi-opsi yang biasanya tersedia:

  1. Free Shipping atau Priority Direct Mail
    Metode pengiriman ini biasanya tidak dikenakan biaya tambahan dan menjadi pilihan populer untuk pembelian yang tidak mendesak. Namun, karena ini layanan reguler, waktu pengiriman ke Indonesia bisa memakan waktu lebih lama. Cocok bagi Anda yang ingin berhemat dan tidak terburu-buru.
  2. Express Shipping
    Jika Anda membutuhkan barang dalam waktu singkat, Express Shipping dapat menjadi pilihan terbaik. Layanan ini hadir dengan biaya tambahan, tetapi barang akan tiba lebih cepat dibandingkan Priority Direct Mail. Pilihan ini cocok untuk barang yang mendesak atau bernilai tinggi, di mana keamanan dan kecepatan menjadi prioritas.

Dengan memahami kelebihan dan kekurangan setiap metode, Anda dapat memilih opsi pengiriman yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.

4. Menambah Produk ke Keranjang

Menambah Produk ke Keranjang

Setelah menemukan barang yang cocok, tambahkan produk tersebut ke keranjang belanja dengan klik “Add to Cart.” Anda bisa melanjutkan belanja atau langsung menuju halaman checkout.

5. Isi alamat Pengiriman

Isi alamat Pengiriman di Banggood

Langkah selanjutnya untuk cara belanja di Banggood adalah dengan mengisi alamat shipping address. Usahakan isi dengan benar dan lengkap, agar proses pengiriman barang tidak ada kendala.

  • Nama: Isi kolom First Name dan Last Name dengan nama depan dan nama belakang Anda.
  • Nomor Telepon: Di bagian Telephone, masukkan nomor telepon Anda. Secara otomatis akan terisi kode negara Indonesia (+62), jadi Anda hanya perlu memasukkan nomor telepon tanpa kode negara.
  • Alamat Utama (Address Line 1): Pada kolom ini, isi dengan alamat utama Anda, misalnya nama jalan dan nomor rumah atau nama perusahaan jika pengiriman ditujukan ke kantor.
  • Alamat Tambahan (Address Line 2): Jika ada informasi tambahan, seperti unit, apartemen, atau lantai, masukkan di kolom ini. Bagian ini opsional, jadi bisa dikosongkan jika tidak diperlukan.
  • Negara: Pilih Indonesia sebagai negara pengiriman (sudah terisi secara otomatis).
  • Provinsi (State / Province / Region): Pilih provinsi tempat Anda tinggal dari daftar yang tersedia.
  • Kota (City): Isi dengan nama kota tempat tinggal Anda.
  • Kode Pos (ZIP / Post Code): Masukkan kode pos daerah Anda.
  • Nomor NPWP: Jika diperlukan, masukkan nomor NPWP Anda di kolom ini. Jika tidak memiliki NPWP, Anda bisa mengisi dengan simbol tanda tanya.
  • Set as Default Shipping Address: Jika alamat ini akan sering digunakan, centang kotak ini untuk menyimpan alamat sebagai alamat pengiriman default Anda.
  • Setelah semua data terisi, klik tombol Save untuk menyimpan alamat pengiriman.

6. Pilih metode Pembayaran

Pilih metode Pembayaran di Banggood

Setelah mengisi alamat shipping, sekarang pilihlah metode cara pembayaran di Banggod.

Pada bagian Payment Methods, terdapat beberapa opsi pembayaran:

  • Online Payment: Pilih metode ini jika Anda ingin membayar menggunakan kartu kredit (Visa, Mastercard), PayPal, Tranfer bank, Google Pay, atau layanan pembayaran lain yang tersedia. Klik opsi Online Payment untuk melanjutkan dengan metode ini.
  • Cash on Delivery (COD): Jika opsi ini tersedia dan Anda ingin membayar saat barang diterima, pilih Cash on Delivery. Namun, COD hanya tersedia untuk produk tertentu.

7. Cara Pembayaran dengan Online Payment

Setelah memilih metode pembayaran. Saatnya masuk pada bagian cara pembayarannya.

Banggood menyediakan berbagai metode pembayaran yang tersedia untuk konsumen di Indonesia.

Pada halaman pembayaran, Anda akan melihat beberapa metode pembayaran yang tersedia. Pilih salah satu yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda:

  • Kartu Kredit atau Debit
  • PayPal
  • Alfamart
  • Doku Wallet
  • ATM Indonesia (seperti BNI VA, CIMB VA, Danamon VA, Mandiri VA)
  • Google Pay

Berikut cara pembayaran di Banggod dengan metode pembayaran diatas:

  • Cara Bayar dengan PayPalCara Bayar Banggood dengan PayPal

    Salah satu metode pembayaran yang paling populer di Banggood adalah dengan PayPal. Opsi ini cepat, aman, dan sering dipilih untuk transaksi internasional. Cara menggunakan PayPal di Banggood:

    • Pada halaman checkout, pilih opsi pembayaran PayPal.
    • Anda akan diarahkan ke halaman login PayPal.
    • Konfirmasi pembayaran sesuai dengan total belanja Anda.
    • Setelah pembayaran berhasil, Anda akan kembali ke halaman Banggood untuk melihat detail konfirmasi pesanan.
  • Cara Bayar melalui Transfer Bank atau AlfamartCara Bayar Banggood melalui Transfer Bank atau Alfamart

    Untuk yang belum memiliki kartu kredit atau PayPal, transfer bank lokal atau pembayaran melalui Alfamart bisa menjadi alternatif. Langkah-langkahnya:

    • Pilih metode pembayaran “Local Bank Transfer” atau “Alfamart” pada halaman pembayaran.
    • Untuk via transfer bank ATM, tersedia bank BNI, CIMB, Danamon, Mandiri dan Permata. Anda akan mendapatkan kode nomor virtual account pembayaran jika memilih metode pembayaran ATM Indonesia.
    • Ikuti petunjuk yang diberikan untuk menyelesaikan transaksi.
    • Simpan bukti pembayaran dan pastikan pembayaran dikonfirmasi oleh Banggood.
  • Cara Bayar via Kartu KreditCara Bayar di Banggood via Kartu Kredit

    • Jika Anda memiliki kartu kredit atau debit internasional, Anda dapat menggunakannya di Banggood dengan mudah.
    • Pastikan kartu Anda mendukung pembayaran internasional agar transaksi dapat berhasil.

8. Konfirmasi Pembayaran

Sebelum Anda mengonfirmasi pembayaran, pastikan semua informasi yang Anda masukkan sudah benar, termasuk alamat pengiriman, jumlah pembayaran, dan metode pengiriman. Setelah pembayaran selesai, Anda akan menerima email konfirmasi dari Banggood yang berisi detail pesanan.

Untuk pengiriman, barang biasanya akan tiba dalam 7-30 hari, tergantung lokasi Anda dan metode pengiriman yang dipilih. Anda dapat melacak status pengiriman melalui akun Banggood Anda untuk memantau perkembangan pesanan.

Keunggulan Belanja di Banggood

Banggood menawarkan beberapa keunggulan yang membuatnya menarik bagi pembeli, yaitu:

1. Dikelola Langsung oleh Tim Banggood

Barang-barang di Banggood tidak dikelola langsung oleh penjualnya, seperti yang umum terjadi di platform seperti Tokopedia, Shopee, atau Bukalapak. Sebaliknya, seluruh produk dikelola langsung oleh tim Banggood, sehingga kualitasnya lebih terjamin.

Hal ini membuat produk di Banggood sering kali terlihat lebih mahal dibandingkan dengan AliExpress. Namun, dengan jaminan kualitas yang lebih baik, belanja di Banggood tergolong aman.

2. Layanan Pelanggan yang Cepat Tanggap

Layanan pelanggan di Banggood cukup responsif. Jika Anda mengalami masalah atau butuh bantuan, tim Customer Service Banggood akan segera memberikan respons. Sebagai contoh, jika Anda mencurigai adanya masalah pada paket dari luar negeri melalui Banggood, Anda bisa menghubungi CS untuk klarifikasi.

3. Pajak Ditanggung Banggood

Salah satu kelebihan lainnya adalah Banggood menanggung biaya pajak atas pembelian Anda. Dengan begitu, Anda tidak perlu membayar pajak tambahan saat barang tiba di Indonesia.

4. Pengiriman Sistem Direct-Mail

Banggood menggunakan sistem pengiriman direct-mail, yang memungkinkan barang dikirim langsung ke alamat tujuan, mirip dengan pengiriman door-to-door.

5. Tersedia Metode COD

Sebagai tambahan, Banggood menyediakan metode COD (Cash on Delivery), sebuah layanan yang jarang ditawarkan oleh platform luar negeri.

6. Proses Pengiriman Cepat

Banggood memiliki proses pengiriman yang relatif cepat, dengan estimasi waktu kurang dari 1 minggu. Ini lebih cepat jika dibandingkan dengan AliExpress yang memakan waktu beberapa minggu hingga bulan.

Tips Belanja Aman dan Hemat di Banggood

Berikut adalah beberapa tips agar Anda bisa belanja dengan aman dan hemat di Banggood:

  1. Gunakan Promo dan Diskon
    Cek halaman promo dan diskon yang tersedia di Banggood. Seringkali, Banggood menawarkan diskon khusus atau kode kupon yang bisa menghemat biaya belanja Anda.
  2. Manfaatkan New User Bonus
    Jika ini adalah pertama kalinya Anda berbelanja di Banggood, manfaatkan bonus pengguna baru yang biasanya menawarkan diskon ekstra atau harga khusus.
  3. Pilih Metode Pembayaran yang Tepat
    Untuk keamanan dan kemudahan, gunakan metode pembayaran yang sudah terpercaya seperti PayPal atau kartu kredit. PayPal memberikan perlindungan pembeli yang bisa membantu jika terjadi masalah dengan pesanan Anda.
  4. Pertimbangkan Metode Pengiriman Gratis
    Pilih opsi pengiriman gratis jika Anda tidak terlalu terburu-buru menerima barang. Metode ini biasanya lebih lama, tetapi bisa menghemat biaya pengiriman.
  5. Pantau Harga dan Gunakan Wishlist
    Sebelum membeli, tambahkan barang ke wishlist atau keranjang dan pantau harganya selama beberapa hari. Kadang-kadang, harga barang bisa turun atau ada promosi mendadak yang bisa Anda manfaatkan.
  6. Gabungkan Pesanan untuk Menghemat Ongkos Kirim
    Jika Anda ingin membeli beberapa barang, coba gabungkan semuanya dalam satu pesanan. Dengan begitu, Anda bisa menghemat biaya pengiriman dan memanfaatkan diskon tambahan untuk pembelian dalam jumlah besar.
  7. Cek Review dan Rating Produk
    Pastikan untuk membaca ulasan dari pembeli lain agar Anda mendapatkan gambaran tentang kualitas produk. Hindari membeli barang tanpa rating atau review untuk meminimalkan risiko.
  8. Perhatikan Jaminan Pengembalian Dana
    Banggood memiliki kebijakan pengembalian dana jika barang yang Anda terima rusak atau tidak sesuai deskripsi. Periksa syarat dan ketentuan pengembalian dana agar Anda mengetahui prosedurnya jika diperlukan.
  9. Pilih Pengiriman dengan Asuransi (Jika Diperlukan)
    Jika barang yang Anda beli bernilai tinggi, pertimbangkan untuk menggunakan asuransi pengiriman. Ini akan melindungi barang Anda dalam perjalanan dan memastikan Anda mendapatkan penggantian jika terjadi kerusakan atau kehilangan.
  10. Gabungkan dengan Cashback atau Aplikasi Belanja Lain
    Jika memungkinkan, gunakan platform cashback atau aplikasi belanja yang menawarkan reward tambahan saat berbelanja di Banggood. Ini bisa memberikan keuntungan ekstra berupa cashback atau poin yang bisa ditukarkan kembali.

Dengan mengikuti tips-tips di atas, Anda bisa mendapatkan pengalaman belanja yang lebih aman, nyaman, dan hemat di Banggood.

Kesimpulan

Belanja di Banggood menawarkan beragam produk menarik dengan harga murah. Dengan mengikuti panduan ini, Anda bisa memahami cara belanja di Banggood dan memilih cara pembayaran di Banggood yang paling sesuai.

Dari pemilihan barang, pembayaran, hingga pengiriman, semuanya bisa dilakukan dengan mudah asal mengikuti langkah-langkah yang dijelaskan.

Jika Anda juga membutuhkan layanan jasa pembayaran online di website luar negeri, seperti jasa bayar eBay, Alibaba, 1688, Gearbest atau Taobao, ViaPayPal.id siap membantu Anda!

Kami menyediakan jasa bayar online luar negeri yang aman, cepat, dan terpercaya. Ayo manfaatkan jasa kami dan nikmati kemudahan dalam berbelanja online di luar negeri.

Tags: Banggood
Bagikan76Tweet47
ViaPayPal.id

ViaPayPal.id

ViaPaypal.id layanan jasa jual beli saldo PayPal balance dan juga jasa pembayaran online dengan rate murah, aman, terpercaya dan tanpa fee.

Anda mungkin menyukai:

Cara Beli Jersey Original Chelsea
Jasa Bayar

Cara Beli Jersey Original Chelsea

18/11/2024
Cara Bayar Cek Plagiasi di plagiarismchecker Tanpa Kartu Kredit
Panduan

Cara Bayar Cek Plagiasi di Plagiarismchecker Tanpa Kartu Kredit

21/03/2025
Cara Menambah Saldo PayPal Dari Rekening Bank
Panduan

Cara Menambah Saldo PayPal Dari Rekening Bank

02/04/2020
Cara Withdraw Etherium Ke Rekening Bank
Panduan

Cara Withdraw Etherium Ke Rekening Bank

28/08/2024
Cara Beli Hosting di Bluehost Tanpa Kartu Kredit
Jasa Bayar

Cara Beli Hosting di Bluehost Tanpa Kartu Kredit

03/12/2024
Rekomendasi Situs Publikasi Jurnal Internasional gratis
Panduan

Rekomendasi Situs Publikasi Jurnal Internasional

12/09/2024

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Artikel Terbaru

Cara Isi Saldo PayPal Lewat BSI Mobile BNI Syariah

Cara Isi Saldo PayPal Lewat BSI Mobile & BNI Syariah

08/05/2025
Cara Mengatasi Masalah Card Declined Saat Bayar dengan PayPal

Cara Mengatasi Masalah Card Declined Saat Bayar dengan PayPal

07/05/2025
Cara Beli eBook Luar Negeri Tanpa Kartu Kredit

Cara Beli eBook Luar Negeri Tanpa Kartu Kredit

06/05/2025
Cara Beli AI Art Generator Premium Tanpa Kartu Kredit

Cara Beli AI Art Generator Premium Tanpa Kartu Kredit

05/05/2025
Cara Beli Template Presentasi Premium Tanpa Kartu Kredit

Cara Beli Template Presentasi Premium Tanpa Kartu Kredit

03/05/2025
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Disclaimer
  • Privasi

Copyright © 2025 ViaPayPal.id. All right reserved

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Beranda
  • Panduan
  • Jasa Top Up PayPal
  • Jasa Pembayaran Online
  • Testimoni