Cara Beli Domain dan Hosting di Namecheap – Jika Anda berencana membuat website ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui. Salah satunya yaitu mengenai nama domain (alamat website) dan web hosting (tempat penyimpanan file website).
Untuk sebuah website agar dapat diakses melalui internet, website tersebut harus memiliki dua komponen, yaitu domain atau nama domain dan server web hosting.
Nama domain adalah alamat website yang unik dan hanya dimiliki satu website untuk mengidentifikasi alamat IP dari sebuah server komputer.
Berbeda dengan alamat IP yang tersusun dari beberapa digit angka, nama domain adalah susunan kata yang merupakan alamat website yang memudahkan pengunjung untuk mengunjungi dan mengingat nama website tersebut.
Beberapa nama domain yang mungkin sering Anda temui berakhiran dengan .com, .id, .net dan sebagainya.
Sedangkan web hosting adalah tempat penyimpanan data-data sebuah website. Data-data tersebut berupa gambar, file, email, viedo, program, database dan lainnya. Untuk dapat diakses melalui internet, sebuah website tidak hanya harus memiliki nama domain tetapi juga hosting.
Karena tanpa hosting, sebuah website ibarat bangunan yang memiliki pemilik dan alamat tetapi tanpa banguna asli secara fisik.
Jika Anda telah memiliki domain untuk website Anda, selanjutnya yang Anda perlukan adalah meletakkan domain tersebut pada sebuah hosting.
Saat ini untuk mendapat nama domain dan web hosting yang Anda perlukan tidaklah sulit. Sudah ada beberapa website yang menyediakan layanan penjualan domain dan hosting. Salah satu website yang paling terpercaya adalah Namecheap.
Daftar Isi Artikel
Apa itu Namecheap?
Namecheap adalah salah satu website penyedia registrasi domain paling populer dan terpercaya di dunia.
Namecheap menjadi banyak favorit pembeli karena websitenya yang mudah digunakan (User friendly), harganya yang murah dan terpercaya.
Cara beli Domain di Namecheap
Berikut panduan cara mudah beli doamin dan hosting di Namecheap :
1. Buat dan Login ke akun Namecheap
Buka browser Anda lalu kunjungi website Namecheap di namecheap.com.
Jika Anda belum memiliki akun Namecheap, buatlah dengan klik “Sign Up” dan ikuti langkah-langkah untuk membuat akun Namecheap.
Tetappi jika Anda sudah memiliki akun Namecheap, log in dengan klik “Sign In” dan masuk ke akun Anda.
2. Cari nama Domain yang akan dibeli
Arahkan kursor pada kotak pencarian untuk mengecek apakah domain yang Anda pilih tersedia atau sudah dibeli oleh orang lain.
Jika nama domain yang Anda inginkan tersedia, klik dan tambahkan ke keranjang belanja Anda. Setelah itu klik “Checkout” jika Anda siap melanjutkan proses pembelian.
3. Konfirmasi order
Periksa kembali item yang akan Anda beli di Namecheap.
Jika Anda sudah yakin dan ingin m elanjutkan proses pembelian, klik “Confirm Order”.
4. Pilih Metode Pembayaran
Namecheap menyediakan beberapa pilihan metode pembayaran yang dapat Anda pilih.
Pilih metode pembayaran yang cocok dengan Anda. Bisa dengan kartu kredit, PayPal dan saldo akun Namecheap.
Di artikel ini, Blog ViaPayPal akan contohkan cara bayar di Namcehap menggunakan PayPal.
5. Masukan Alamat Penagihan
Masukkan alamat penagihan dengan informasi yang sesuai.
Alamat ini nanti defaultnya juga akan di pakai untuk info whois pada domain yang Anda beli di Namecheap.
Setelah itu klik “Continue”.
6. Review Order
Periksa kembali pembelian domain Anda dan pastikan informasi yang diberikan sudah benar.
Setelah yakin, lanjutkan proses pembayaran dan klik “Check out with PayPal”.
7. Lakukan Pembayaran
Anda akan diarahkan ke halaman situs PayPal.
Pilih sumber dana yang akan digunakan untuk membayar pembelian domain di Namecheap.
Setelah itu klik “Continue to Review Order”.
8. Tunggu Proses Konfirmasi Pesanan
Setelah proses pembayaran domain dengan PayPal, tunggulah beberapa saat karena pembelian Anda sedang diproses.
Halaman tersebut akan terupdate secara otomatis jika pembelian domain telah berhasil.
9. Pembelian Domain di Namecheap selesai
Setelah proses pembayaran domain di Namecheap berhasil, Anda akan mendapat pemberitahuan.
Jika Anda mendapat pemberitahuan seperti di bawah berarti Anda telah berhasil membeli domain di Namecheap.
Cara Bayar di Namecheap Tanpa Kartu Kredit
Jika Anda tidak memiliki kartu kredit dan akun PayPal yang terverifikasi untuk membayar pembelian domain di Namecheap, Anda dapat menggunakan jasa pembayaran online.
Berikut cara menggunakan jasa bayar beli doamin Namecheap:
#1. Buka browser, lalu kunjungi situs ViaPayPal.id.
Selanjutnya pilih menu Layanan kami, kemudian pilih lagi menu Jasa Pembayaran Online.
#2. Pada halaman jasa pembayaran online, klik tombol Belanja Sekarang.
Isi from order sesuai yang ada pada kolom order.
Jika sudah mengisi from order, klik kolom kotak kecil untuk menyetujui syarat & ketentuan.
Jika di rasa sudah benar, lalu klik tombol Order Sekarang.
#3. Kemudian Anda akan diarahkan ke WhatsApp.
CS ViaPayPal.id akan mengkonfirmasi kembali informasi tentang orderan domain di Namecheao yang akan Anda beli.
#4. Selanjutnya CS ViaPayPal.id akan memberikan nomor rekening untuk Anda transfer pembayaran.
Anda dapat membayar melalui beberapa metode pembayaran transfer bank BRI, BNI, BCA, Mandri, Jenius, e-wallet seperti GoPay, Dana, OVO dan LinkAja.
#5. Jika Anda sudah transfer, silahkan kirimkan bukti transfer ke CS ViaPayPal.id.
Selanjutnya CS akan memvalidasi transfer dari Anda. Jika sudah, ViaPayPal.id akan segera memproses untuk membayarkan pesanan pembelian domain Anda di Namecheap.
Proses untuk membayarkan domain di Namecheap tidak butuh waktu lama, biasanya hanya 10 hingga 30 menit saja.
Dengan adanya jasa pembayaran online seperti ViaPayPal.id ini akan cukup membantu keperluan membeli domain dan hosting dengan mudah dan dalam waktu yang cepat.
Demikian langkah-langkah cara beli domain dan hosting di Namecheap.
Dengan artikel ini, kami harap Anda dapat terbantu dalam membuat website yang Anda inginkan.