Skill editing adalah salah satu skill yang sangat berharga pada zaman serba digital ini. skill ini sangat berguna bagi Anda yang memiliki bisnis.
Jika Anda memiliki bisnis, tentunya Anda ingin produk Anda untuk dikenal dan memikat masyarakat luas. Salah satu cara untuk menggaet masyarakat untuk mengenal produk atau bisnis Anda adalah dengan unggahan di sosial media.
Untuk membuat unggahan yang menarik tentunya diperlukan skill editing yang mumpuni. Jika Anda tidak memiliki keahlian dalam editing tentu Anda akan merasakan kesulitan.
Tidak perlu khawatir, sekarang Anda dapat menggunakan Canva untuk membantu membuat konten yang menarik dan sesuai dengan produk dan bisnis Anda.
Daftar Isi Artikel
Apa itu Canva?
Cava adalah website (juga tersedia dalam bentuk aplikasi) yang memudahkan pengguna dalam mengedit atau mendesain berbagai grafis seperti konten sosial media, poster, dan lainnya.
Canva dapat digunakan dengan gratis tanpa membayar sepersen pun. Anda hanya cukup membuat akun Canva dan Anda dapat langsung menggunakan fitur gratis yang disediakan.
Selain akun gratis, Canva juga menawarkan servis berbayar dengan fitur tambahan yang tidak tersedia pada akun Canva gratis.
Kelebihan Canva Pro
Canva Pro menawarkan berbagai fitur khusus yang hanya tersedia di Canva Pro.
Berikut beberapa kelebihan fitur pada Canva Pro.
- Terdapat lebih dari seratus juta stok foto, video, audio dan grafik yang dapat Anda gunakan.
- Lebih dari 610.000 template gratis dan premium dengan desain yang terus bertambah setiap harinya.
- Kembangkan identitas visual produk Anda dengan logo, warna, dan font dengan Brand Kit.
- Buat folder khusus untuk projek tertentu.
- Menghapus latar belakang gambar dengan Background Remover.
- Mengubah ukuran desain dengan Magic Resize.
- Penyimpanan cloud hingga 1 TB.
Cara Daftar Akun Canva
Sebelum dapat menggunakan Canva baik dari website maupun aplikasinya, Anda harus memiliki akun Canva.
Berikut cara buat akun Canva.
- Buka canva.com dari browser Anda.
- Klik “Daftar” pada pojok kanan atas.
- Anda dapat mendaftar melalui akun Google, Facebook dan email.
- Jika Anda memilih mendaftar melalui email, klik “Lanjutkan dengan email”.
- Ketik nama akun, email dan kata sandi.
- Canva akan mengirmkan email berisi kode verifikasi ke email Anda.
- Masukkan kode verifikasi yang Anda terima dan akun Canva sudah siap digunakan.
Setelah Anda membuat akun Canva, Anda dapat langsung menggunakan fitur-fitur gratis yang tersedia.
Tetapi jika Anda ingin menggunakan fitur berbayar, Anda harus berlangganan Canva Pro.
Cara Beli Langganan Canva Pro Tanpa Kartu Kredit
Anda dapat membeli langganan Canva Pro dengan kartu kredit, debit, PayPal dan lainnya.
Jika Anda tidak memiliki kartu kredit, berikut cara beli langganan Canva Pro tanpa memerlukan kartu kredit.
Login ke akun Canva
Buka canva.com di komputer atau ponsel Anda lalu login ke akun Canva.
Jika Anda belum memiliki akun Canva, Anda dapat mengikuti cara yang telah kami beri di atas.
Pilih menu Plans and Pricing
Klik ikon pengaturan akun di pojok kanan atas halaman.
Pilih “Plans and Pricing”.
Anda dapat melihat kotak “Coba Canva Pro”.
Klik kotak tersebut dan Anda dapat mencoba Canva Pro secara gratis selama 30 hari.
Tentukan tipe langganan Canva
Setelah masa coba gratis Anda habis, Anda dapat membuka halaman pembelian canva premium.
Pada halaman tersebut Anda dapat melihat beberapa pilihan fitur dan harga akun yang Canva sediakan.
Pilihlah “Pro”.
Tentukan durasi langganan Canva Pro
Anda dapat memilih tagihan bulanan maupun tahunan sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda.
Jika Anda berencana untuk berlangganan hanya untuk beberapa bulan saja, Anda dapat memilih tagihan bulanan.
Jika Anda berencana menggunakan Canva dengan jangka panjang (lebih dari satu tahun), kami sarankan untuk memilih tagihan tahunan.
Pilih metode pembayaran
Pilih metode pembayaran yang cocok bagi Anda. Canva menyediakan beberapa opsi pembayaran seperti kartu kredit, debit, dan PayPal.
Jika Anda tidak memiliki kartu kredit, Anda dapat menggunakan akun virtual seperti Jenius BTPN, Blu BCA, bank Jago dan sejenisnya.
Proses pembayaran
Anda akan menerima receipt pembayaran yang perlu Anda lakukan secara otomatis.
Lalukan pembayaran dengan metode yang telah Anda pilih.
Proses langganan Canva Pro selesai
Setelah pembayaran selesai, akun Anda telah terupgrade menjadi Canva Pro.
Selamat menikmati fitur premium yang tersedia.
Akun Canva gratis sebenarnya telah memiliki berbagai fitur yang memudahkan pengguna mengedit konten.
Tetapi Canva Premium menawarkan lebih banyak fitur-fitur bermanfaat yang hanya didapat di akun Canva Pro.
Demikianlah cara daftar dan beli Canva Pro tanpa kartu kredit. Semoga artikel ini dapat membantu Anda.