Blog ViaPayPal
  • Jasa Top Up Saldo PayPal
  • Jasa Bayar Online
  • Testimoni
  • Beranda
  • PayPal
  • Tutorial
  • Bisnis
  • e-Commerce
  • VCC
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Blog ViaPayPal
  • Beranda
  • PayPal
  • Tutorial
  • Bisnis
  • e-Commerce
  • VCC
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Blog ViaPayPal
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil

Blog › Panduan › Cara Mudah Menambahkan Rekening Bank Di PayPal

Cara Mudah Menambahkan Rekening Bank Di PayPal

oleh Tyo Pradana
di Panduan, PayPal
Cara Mudah Menambahkan Rekening Bank Di PayPal
190
BAGIKAN
1.5k
DIBACA
Bagikan ke FacebookBaigikan ke Twitter

Cara Mudah Menambahkan Rekening Bank Di PayPal – Untuk bisa menambahkan rekening pada akun PayPal Anda sebetulnya sangat mudah, dan hanya membutuhkan waktu yang singkat.

Salah satu aplikasi tersebut yaitu PayPal yang sudah banyak digunakan oleh orang-orang. Bahkan pengguna aktifnya sudah mencapai jutaan dari seluruh dunia.

Daftar Isi Artikel

  • Apa sih PayPal itu ? 
  • Cara Mudah Menambahkan Rekening Bank Di PayPal
  • 1. Login ke Akun PayPal
  • 2. Pilih Menu “Wallet”
  • 3. Pilih “Hubungkan Rekening Bank”
  • 4. Isi Data
  • 5. Selesai
  • Penutup

Apa sih PayPal itu ? 

Untuk yang belum pernah menggunakan PayPal pasti juga bingung apa sebenarnya barang ini.

PayPal sendiri merupakan alat transfer elektronik yang bisa digunakan untuk menyimpan uang, menarik bahkan mengirimkannya pada orang lain. Karena manfaatnya inilah tak heran jika PayPal banyak digunakan oleh masyarakat serta sudah cukup populer.

Cara Mudah Menambahkan Rekening Bank Di PayPal

PayPal memiliki banyak fungsi di dalamnya yang pastinya sudah tidak asing lagi bagi Anda selaku penggunanya. Sejatinya, PayPal memiliki fungsi untuk menyimpan dan mengirim uang.

Meskipun begitu, fungsinya bukan hanya sebatas itu saja namun juga digunakan untuk menarik uang ke rekening bank lokal.

Nantinya saldo yang ada dalam akun yang berbentuk dollar akan ditukarkan menjadi rupiah sesuai kurs pada hari penukaran.

Untuk menarik uang ke rekening bank ini tentunya berarti Anda harus menambahkan rekening bank Anda ke dalam akun PayPal terlebih dahulu, jika tidak tentu Anda tidak bisa mencairkan saldo.

Menghubungkan rekening bank ke PayPal juga sangat disarankan sebab selain berfungsi untuk mencairkan dana, juga bisa membuat akun menjadi lebih aman dan terjaga.

Lalu bagaimanakah cara menambahkan rekening bank di PayPal? Untuk Anda yang penasaran, berikut adalah langkah-langkahnya yang bisa Anda ikuti:

1. Login ke Akun PayPal

Pertama-tama Anda harus login ke akun PayPal Anda terlebih dahulu.

2. Pilih Menu “Wallet”

Setelah berhasil login dan Anda berada di dalam dashboard akun maka Anda akan melihat deretan menu seperti Ringkasan, Aktivitas, Kirim & Minta, Wallet, Penawaran dan Bantuan. Pilih dan buka menu Wallet.

3. Pilih “Hubungkan Rekening Bank”

Hubungkan Rekening Bank

Setelah membuka menu Wallet maka akan muncul 2 pilihan yaitu pertama “Hubungkan kartu kredit” dan yang kedua yaitu “Hubungkan rekening bank”. Karena disini ingin menambahkan rekening bank, Anda bisa memilih opsi kedua pada halaman PayPal yaitu hubungkan rekening Bank.

4. Isi Data

Selanjutnya Anda akan masuk ke halaman form untuk mengisi detail rekening bank Anda. Di sini Anda bisa memasukkan rekening bank apa saja, misal BRI, BCA, Mandiri, BNI dan lainnya termasuk rekening bank daerah.

Data yang harus Anda isi seperti Nama Bank, isikan nama bank dengan lengkap misal Bank Rakyat Indonesia. Lalu Kode Bank isikan 7 digit kode bank sesuai rekening yang Anda miliki.

Selanjutnya Nomor Rekening isikan dengan nomor rekening Anda dengan benar. Setelah itu maka kolom Nama akan terisi secara otomatis sesuai nama pada akun PayPal Anda. Jika sudah maka selanjutnya tinggal klik “Hubungkan Bank Anda”

5. Selesai

Setelah melewati langkah-langkah tersebut maka cara menambahkan rekening bank di PayPal telah selesai. Nantinya akan ada konfirmasi bank jadi PayPal akan mengirimkan dua setoran dalam jumlah kecil sekitar 100 hingga 999 rupiah ke rekening bank Anda.

Hal tersebut untuk mengonfirmasikan jika rekening bank tersebut benar milik Anda. Kemudian setelah 2-3 hari setoran dalam jumlah kecil tersebut akan masuk ke rekening bank Anda.

Selanjutnya login kembali ke akun PayPal Anda lalu masuk ke “Wallet” lalu pilih rekening bank yang telah Anda hubungkan. Kemudian masukkan jumlah setoran yang sudah masuk untuk menyelesaikan proses konfirmasi rekening bank.

Penutup

Setelah menghubungkan rekening bank di PayPal maka Anda sudah bisa mencairkan saldo yang dimiliki. Namun sebaiknya jangan terburu-buru untuk melakukan transaksi baik menerima uang, mengirim pembayaran maupun mencairkan dana.

Setidaknya tunggu selama seminggu setelah menghubungkan rekening bank untuk mencegah limit yang bisa saja terjadi.

Kemudian jangan langsung menghubungkan kartu kredit ke PayPal untuk memverifikasi akun. Tunggu setidaknya seminggu kemudian agar PayPal tidak mencurigai Anda melakukan transaksi berlebihan.

Demikianlah pembahasan mengenai cara menambahkan rekening bank di PayPal yang bisa Anda terapkan. Cukup mudah bukan? Semoga pembahasan ini bisa bermanfaat dan berguna untuk Anda. Selamat mencoba!

Jika Anda membutuhkan saldo paypal kami bisa membantu untuk pengisian saldo PayPal Anda tanpa kartu kredit. Anda bisa menggunakan bank lokal serta e-wallet untuk pembayarannya

Jangan ragu untuk menghubungi ViaPayPal.id melalui WhatsApp di nomor 081222777855 atau isi form order di website kami https://viapaypal.id/jasa-pembayaran-paypal/.

Tags: Akun PayPalCara Transfer PaypalpaypalRekening PayPal
Bagikan76Tweet47
Tyo Pradana

Tyo Pradana

Anda mungkin menyukai:

Cara Bayar di Affinity Tanpa Kartu Kredit Mudah dan Praktis
Jasa Bayar

Cara Bayar di Affinity Tanpa Kartu Kredit Mudah dan Praktis

10/12/2024
e-Commerce

Cara Tarik Tunai Mandiri Tanpa Kartu ATM

11/09/2024
Cara Bayar Patreon Tanpa Kartu Kredit
Panduan

Cara Berlangganan dan Bayar Patreon Tanpa Kartu Kredit

24/11/2022
Cara Bayar Cryo-Mix Tanpa Kartu Kredit dengan Mudah
Panduan

Cara Bayar Cryo-Mix Tanpa Kartu Kredit dengan Mudah

07/02/2025
Cara Bayar di Storyblocks Tanpa Kartu Kredit
Jasa Bayar

Cara Bayar di Storyblocks Tanpa Kartu Kredit

25/11/2024
Cara Verifikasi PayPal Tanpa Kartu Kredit dan VCC
PayPal

Cara Verifikasi PayPal Tanpa Kartu Kredit dan VCC

04/03/2024

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Artikel Terbaru

Panduan Top Up PayPal untuk Belanja di Situs Internasional

Panduan Top Up PayPal untuk Belanja di Situs Internasional

09/05/2025
Cara Isi Saldo PayPal Lewat BSI Mobile BNI Syariah

Cara Isi Saldo PayPal Lewat BSI Mobile & BNI Syariah

08/05/2025
Cara Mengatasi Masalah Card Declined Saat Bayar dengan PayPal

Cara Mengatasi Masalah Card Declined Saat Bayar dengan PayPal

07/05/2025
Cara Beli eBook Luar Negeri Tanpa Kartu Kredit

Cara Beli eBook Luar Negeri Tanpa Kartu Kredit

06/05/2025
Cara Beli AI Art Generator Premium Tanpa Kartu Kredit

Cara Beli AI Art Generator Premium Tanpa Kartu Kredit

05/05/2025
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Disclaimer
  • Privasi

Copyright © 2025 ViaPayPal.id. All right reserved

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Beranda
  • Panduan
  • Jasa Top Up PayPal
  • Jasa Pembayaran Online
  • Testimoni